Panduan Lengkap Cara Membuat Blog Gratis untuk Pemula Terbaru

Pada artikel ini kami ingin berbagi bagaimana cara membuat blog secara gratis untuk pemula. Blog merupakan sebuah sarana yang digunakan oleh banyak orang untuk berbagai keperluan. Seperti halnya kami disini kami membuat blog untuk berbagi informasi mengenai berbagai hal yang bermanfaat untuk semua orang yang saya buat seringkas mungkin dan sejelas mungkin sehingga para pembaca dapat mendapatkan informasi yang ia inginkan sesuai.

Panduan Lengkap Cara Membuat Blog Gratis untuk Pemula Terbaru

Selain sebagai blog pribadi ternyata blog memiliki banyak sekali fungsi seperti sebagai prasarana mencari uang tambahan, seperti jual beli barang, jasa dan lain sebagainya. Bisa menghasilkan uang secara online tanpa harus keluar keringat cukup keluar kuota internet dan pengetahuan anda. Mungkin beradanya anda di sini karena salah satu alasan antara tugas, mencari uang, atau hanya sebagai sampingan mengisi waktu luang.

panduan lengkap cara membuat blog gratis untuk pemula

Setelah panjang lebar di atas kami akan memberikan panduan lengkap cara membuat blog gratis untuk pemula secara tuntas dan jelas sebagai berikut. Sebelum masuk ke artikel inti saya akan memberikan informasi mengenai platform yang biasa di gunakan untuk membuat blog. 

Mengenai platform terdapat puluhan platform yang di gunakan untuk membuat blog. Maka dari itu anda silahkan pilih terlebih dahulu untuk menggunakan platform mana yang mau di pakai untuk blog anda. Terdapat beberapa platform populer yang selama ini di gunakan oleh banyak orang yaitu blogger dan wordpress walaupun masih ada seperti tumblr, jimdo, webs dan lain sebagainya yang bisa untuk membuat blog.

Menurut kami platform yang selama ini paling mudah dan paling populer di gunakan banyak orang yaitu blogger. Kenapa blogger? karena penggunaan yang simple dan juga merupakan peranakan dari google sendiri. Oke langsung saja pada artikel inti yaitu cara membuat blog sendiri gratis sebagai berikut. 

1. Pertama silahkan buka terlebih dahulu halaman/url dari situs blogger.com.
Langkah Pertama Kunjungi Situs Blogger.com
2. Selanjutnya yaitu silahkan klik pada menu "buat blog/Creat Your Blog".
3. Setelah anda klik, anda akan di arahkan ke halaman login akun gmail anda. Bila anda belum mempunyai akun gmail, silakan baca artikel kami mengenai cara membuat email di gmail. Setelah itu, pilih BERIKUTNYA.
4. Setelah anda login anda akan di arahkan ke halaman membuat profil blog.
langkah empat membuat profil google atau blog
5. Setelah itu anda akan di arahkan ke halaman utama dari blogger seperti pada gambar di bawah ini.
langkah lima halaman utama blogger
6. Lalu silahkan anda buat blog sendiri dengan cara klik "buat blog baru".
langkah enam membuat blog baru blogger
7. Selanjutnya muncul jendala baru untuk membuat blog sendiri di blogger, silahkan masukan nama dan url/alamat blog anda.
cara membuat blogger gratis
  • 1 :Isi dengan judul blog baru anda, misal Blog Seputar Informasi Terkini.
  • 2 :Isi dengan url blog anda, semisal sobatlorong.blogspot.com atau dengan mengetikkan sobatlorong saja, nanti akan otomatis alamat blognya menjadi sobatlorong.blogspot.com. Jika terdapat tanda centang maka alamat blog tersebut tersedia.
  • 3 : Opsi tema yang anda sukai untuk blog baru.
8. Setelah itu tinggal klik "Buat Blog!".
9. Selamat blog baru anda sudah jadi. 
Pada artikel di atas yaitu bagaimana cara membuat blog gratis. panduan lengkap cara membuat blog gratis di blogger. Nah selanjutnya mari kita simak atau mengenal lebih dalam seperti menu menu dan cara membuat artikel di blogger secara lengkap sebagai berikut.

Mengenal Lebih Dalam Blogger

Apa itu blogger? Blogger merupakan layanan publikasi blog yang di buat oleh Pyra Labs dan di akuisisi oleh google pada tahun 2003. Secara umum. blog yang di host oleh google berada di bawah subdomain blogspot.com source: wikipedia . Nah berikut itu adalah sedikit informasi mengenai blogger.com.

Lanjut masuk ke mengenal lebih dalam blogger yaitu dari menu sampai cara membuat artikel dan lain sebagainya. Akan kami bahas secara tuntas, jelas dan singkat sebagai berikut ini.
Mengenal Lebih Dalam Blogger
  • Postingan/Post : Berfungsi untuk menampilkan artikel yang berada pada blog anda. Baik yang sudah terbit ataupun masih di dalam draft. Di menu ini juga berfungsi untuk menghapus artikel yang sudah usang atau mengupdate artikel lama menjadi baru. 
  • Statistik : Berfungsi untuk menampilkan statistik dari blog anda.
  • Komentar : Berfungsi untuk menampilkan komentar yang ada pada blog anda.
  • Halaman : Berfungsi dalam menampilkan jumlah laman/halaman yang ada pada blog anda. Yang masih berbentuk draft maupun sudah terbit. 
  • Tata Letak : Berfungsi untuk mengatur tata letak atau kombinasi tampilan pada blog anda. 
  • Tema : Berguna untuk mengatur tampilan template atau tema blog. Seperti mengedit, menganti template dan lain sebagainya bisa di lakukan disini.
  • Setelan : Untuk pengaturan lanjutan pada blog anda. 
Di atas merupakan penjelasan singkat mengenai fungsi atau kegunaan dari menu menu pada blogger. lanjut ke topik selanjutnya yaitu bagaimana cara membuat artikel di blogger langsung saja sebagai berikut.

Cara Membuat Artikel Di Blogger

Untuk membuat suatu konten atau artikel pada blog di blogger cukup mudah sebagai berikut akan kami berikan langkah langkannya. 
1. Pertama silahkan klik pada menu postingan/post.
2. Selanjutnya anda klik lagi pada Entri Baru.
Cara Membuat Artikel Di Blogger
3. Selanjutnya anda bisa membuat artikel untuk blog anda.
Penjelasan Cara Membuat Artikel Di Blogger
Berikut ini penjelasan singkat mengenai gambar di atas.
  • 1. Merupakan Judul artikel
  • 2. Blogger mempunyai 2 mode yaitu compose dan html secara default blogger menggunakan compose dikhususkan untuk pemula sedangkan html yang sudah mengerti html walaupun anda juga perlu untuk belajar html untuk selanjutnya.
  • 3. Menu formatting toolbar yang digunakan untuk pengolahan teks pada konten/artikel anda.
  • 4. Untuk menuliskan artikel anda
  • 5. Untuk pengaturan artikel seperti pemberian label/kategori, jadwal terbit, edit url dan juga memberi diskripsi.
  • 6.  Untuk publikasi atau juga melakukan draft dan pertinjau artikel
4. Silahkan buat artikel anda lalu publikasikan.

Selamat anda sudah bisa membuat konte/artikel sendiri di blog anda.

Cukup sekian mengenai artikel Panduan Lengkap Cara Membuat Blog Gratis untuk Pemula Terbaru. Semoga dengan adannya artikel dapat membantuk sobat semua dalam cara mendaftar blog dan membuat blog dengan mudah. Sekian dari kami apabila masih binggung bisa komen di kolom komentar di bawah yang telah di sediakan. 

Silakan share dan komen artikel berikut untuk terus mendapatkan informasi, tips & trik dan berita seputar teknologi dari ngelorong.com

Belum ada Komentar untuk "Panduan Lengkap Cara Membuat Blog Gratis untuk Pemula Terbaru"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel