Resmi Rilis Samsung Galaxy Tab S5e Dengan Ram 6 GB dan Amoled

Sepertinya perusahaan samsung tidak mau kalah mengembangkan smartphone saja. Kali ini samsung telah meresmikan tablet terbarunya yang tidak kalah gahar dengan smartphone smartphone yang akhir akhir ini di luncurkan. Samsung telah meresmikan tablet terbarunya di tahun 2019 yaitu Samsung Galaxy Tab S5e.
Samsung Galaxy Tab S5e

Mengapa menggunakan karakter "e" pada seri ini? karena seperti pada Galaxy S10e yang dimana menandakan versi ekonomis atau lite dengan menggunakan spesifikasi hardware untuk kelas menengah. "Tab S5e merupakan tablet kelas unggul dengan desain yang ramping dan fitur unggul dan kuat, tersedia pada titik harga baru", kata DJ Koh, President dan CEO Samsung.

Samsung Galaxy Tab S5e kini dapat mengeksekusi segala perintah lebih cepat, semisalnya di perangkat rumah yang terhubung karena memiliki teknologi Bixby 2.0. Terus apa spesifikasi dari tablet terbaru 2019 samsung ini. berikut adalah spesifikasinya.

Baca Juga: Cara Menggunakan 2 Akun WhatsApp Dalam 1 HP

Spesifikasi Samsung Galaxy Tab S5e

Diperkenalkan resmi pada 15 Februari 2019, Samsung Galaxy Tab S5e memiliki spesifikasi sebagai berikut ini.

Samsung Galaxy Tab S5e menawarkan ukuran layar sebesar 10,5 inci resolusi WQXGA dengan tipe panel andalan Samsung yaitu Super AMOLED (2.560 x 1.600, aspect ratio 16:10) dengan bingkai layar yang tipis dan juga rasio layar terhadap bodi mencapai 81,8 persen.

Untuk sistem operasi yang digunakan samsung menggunakan Android 9.0 (Pie) dan antar muka One UI. 

Samsung Galaxy Tab S5e memiliki kinerja yang bagus karena di dukung dengan Chipset Qualcomm SDM670 Snapdragon 670 (10 nm) dan CPU Octa-core (2x2.0 GHz 360 Gold & 6x1.7 GHz Kryo 360 Silver)dan juga GPU Adreno 615. 

Tablet samsung ini dibekali dengan ram 6 GB dengan penyimpanan 128 GB dan juga versi 4 GB dengan peyimpanan 64 GB dan mampu di tambah lagi menjadi 512 GB dengan tambahan Micro SD. 

Dimana kebanyakan tablet berada tidak di peruntukan untuk fotografi namun kali ini samsung tidak lupa dengan sektor ini karena samsung membekali Galaxy Tab S5e ini dengan kamera belakang 13 MP dan juga kamera depan 8 MP. 

Untuk kapasitas baterai sendiri samsung memberikan kapasitas sebesar 7040 mAh yang dapat digunakan seharian untuk beraktifitas sehari hari seperti sosial media maupun game. 

Selain itu Tablet ini di dukung dengan 4 speaker AKG dari  Dolby Atmos untuk menghasilkan audio 3D yang keren tentunya.

Seperti yang di tulis di atas samsung juga telah membekali Galaxy Tab S5e dengan Bixby 2,0. Bixby 2.0 berguna untuk menjadi pusat kontrol terhadap semua perangkat dirumah yang terkoneksi dengan sistem smarthome. Samsung juga memberikan sensor fingerprint di bagian tombol power, wifi dan juga bluetooth terdapat di samsung galaxy tab S5e ini.

Untuk pre-order samsung galaxy tab s5e ini akan di mulai pada tanggal 14 maret 2019 di eropa dan amerika dengan harga yang dari €420(Rp 6,7 juta). Sedangkan untuk varian WiFi + 4G-LTE akan segera dijual dengan bandrol harga  €480 (Rp 7,6 juta).

dikutip dari (gsmarena)

Belum ada Komentar untuk "Resmi Rilis Samsung Galaxy Tab S5e Dengan Ram 6 GB dan Amoled"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel